Analisis Kesalahan Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Literasi Matematika Berdasarkan Prosedur Newman
DOI:
https://doi.org/10.61683/jome.v1i02.64Kata Kunci:
Kemampuan Siswa, Literasi Matematika, Prosedur NewmanAbstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis literasi matematika siswa dengan prosedur Newman. Metode penelitian menggunakan deskriptif kualitatif. Subjek penelitian adalah tiga orang siswa dengan kemampuan tinggi, sedang dan rendah di salah satu sekolah tingkat SMP di Kabupaten Aceh Tengah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan menggunakan prosedur Newman siswa dengan kemampuan tinggi, sedang dan rendah mempunyai kemampuan yang sama pada aspek membaca dan memahami permasalahan. Sementara itu, untuk aspek transformasi, keterampilan proses dan penulisan jawaban akhir terdapat perbedaan kemampuan antara siswa dengan kemampuan tinggi, sedang dan rendah.
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2023 Ali Umar, Lenis Ayu Sartika

Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.





